Friday, March 20, 2020

Apa CR7 Bukan Pemain Bagus, Sampai Inter Milan Batal Rekrut Cristiano Ronaldo


DuniaBola303--Pemain legendaris sekaligus mantan direktur Inter Milan, Sandro Mazzola, mengungkapkan dirinya pernah mendesak klub merekrut Cristiano Ronaldo sewaktu di Manchester United tetapi sarannya tidak digubris.

Cristiano Ronaldo telah menjadi sosok pemain fenomenal dan salah satu yang terbaik di dunia saat ini.

Tak kurang dari 4 klub telah ia bela saat ini yakni Sporting CP, Manchester United, Real Madrid, dan Juventus.

Awal karier Cristiano Ronaldo meroket sewaktu bermain bersama Manchester United di bawah asuhan pelatih legendaris Sir Alex Ferguson.

Dan Real Madrid menjadikan pemain asal Portugal itu sebagai pemain terbaik dunia berkat beragam prestasi selama bermukim 9 musim di Santiago Bernabeu.

Hingga akhirnya pada Juli 2018, Ronaldo memutuskan pergi untuk bergabung dengan Juventus usai ditebus 100 juta euro (sekitar Rp 1,74 triliun).

Namun siapa sangka jika rival Juventus, Inter Milan pernah berminat untuk mendapatkan tanda tangan pemain berjulukan  CR7 itu di masa lalu.

Pengakuan tersebut dilontarkan oleh eks pemain legendaris sekaligus mantan direktur Inter Milan, Sandro Mazzola.


Sandro Mazzola yang mengabdi selama 17 tahun sebagai pemain I Nerazzurri mengatakan bahwa keinginannya untuk memboyong Ronaldo yang kala itu bermain di Manchester United rupanya mendapat penolakan.

Salah satu jajaran manajemen klub menolak perekrutan pemain 33 tahun tersebut lantaran dinilai banderol sang pemain tidak sepadan dengan kualitasnya.

"Saya ingin mendatangkan Ronaldo ke Inter ketika dia masih bermain untuk Man United dan sebelum bergabung dengan Real Madrid," kata Mazzola dikutip
 dari Sempre Inter.

"Saat itu nominal transfernya masih terjangkau dan saya mengusulkan namanya kepada manajemen Inter tetapi usulan saya tidak didengar.

"Salah satu dari manajemen secara khusus mengatakan Ronaldo tidak cukup bagus dan tidak layak di beli dengan nominal tinggi," ujar Mazzola menambahkan.

Pada akhirnya Ronaldo pindah ke Real Madrid pada Juli 2009 dengan diboyong senilai 94 juta euro (sekitar Rp 1,63 triliun).

Inter pun bisa dikatakan menyesal akan penolakan yang dilakukannya di masa lampau.

Kini Ronaldo telah bermain untuk klub Liga Italia sebagai rival karena membela Juventus.

Eks penyerang Sporting CP itu telah membukukan 25 gol dan 4 assist dari 32 penampilannya di semua kompetisi musim 2019-2020.


No comments:

Post a Comment

JADWAL PERTANDINGAN SEPAK BOLA 26 - 27 NOVEMBER 2020

        JADWAL PERTANDINGAN SEPAK BOLA 26 NOVEMVBER-27 NOVEMVBER UEFA EUROPA LEAGUE 00:55 CSKA Sofia [n] vs Young Boys 1/2 : 0 00:55 Molde v...